Jika teman-teman sedang butuh jawaban dari pertanyaan: jelaskan perbedaan gaung dan gema, maka sobat sudah berada di laman yang tepat.
Di halaman ini ada beberapa solusi mengenai pertanyaan tadi. Ayok simak terusannya ….
——————
Soal
jelaskan perbedaan gaung dan gema
Jawaban #1 untuk Pertanyaan: jelaskan perbedaan gaung dan gema
Perbedaan antara gaung dan gema dari segi pengertian, fungsi, kecepatan pantulan dan jarak sumber bunyi dengan bidang pantul adalah :
Pengertian
- Gaung adalah bunyi pantul yang terdengar bersamaan dengan sumber bunyi asli.
- Gema adalah bunyi pantul yang terdengar setelah bunyi asli diucapkan.
Fungsi
- Gaung tidak memiliki fungsi karena bunyi yg dipantulkan terdengar bersamaan dengan bunyi asli.
- Gema berfungsi untuk menghitung kedalaman laut, ke dalam goa, mengetahui jarak tebing, menciptakan speaker.
Perbedaan berdasarkan jarak antara sumber bunyi dan bidang pantul
- Gaung memiliki jarak relatif dekat atau ruangan luas yang tertutup (aula) sehingga bunyi cepat dipantulkan.
- Gema jarak yang menyebabkan terjadinya gema merupakan jarak yang cukup jauh dan biasanya berkisar 150 m.
Kecepatan pantulan
- Gaung menimbulkan pantulan yang cepat karena jarak antara sumber bunyi dan bidang pantul yang dekat sehingga menyebabkan bunyi pantul terdengar bersamaan dengan bunyi asli.
- Gema memiliki kecepatan pantulan yg relatif lambat karena jarak yg jauh antara sumber bunyi dengan bidang pemantul sehingga bunyi pantul dapat didengar setelah bunyi asli diucapkan.
Pembahasan
Pemantulan bunyi
Bunyi memiliki salah satu sifat yakni dapat dipantulkan sehingga apabila bunyi datang dan mengenai bidang pantulan maka bunyi tersebut akan dipantulkan kembali.
Akan tetapi jika bidang pantul tersebut memiliki struktur berpori, maka bunyi asli tidak dapat dipantulkan akan tetapi akan diredam atau terserap oleh bidang redam berpori.
Jenis pemantulan bunyi dibagi menjadi 3 antara lain :
- Bunyi pantul yang memperkuat bunyi asli
Pantulan ini hampir sama dengan gaung akan tetapi karena jarak antara sumber bunyi dan bidang pantul lebih dekat maka bunyi yang dipantulkan tepat dan bersamaan dengan bunyi asli.
Contoh : saat kita latihan membaca puisi dengan nyaring di dalam kamar akan terdengar lebih keras daripada di luar ruangan.
Contoh pantulan
Sumber bunyi = I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang dipantulkan = I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang terdengar = I – PA – FI – SI – KA (lebih kuat dan lebih keras)
- Gaung
Adalah bunyi pantul yang terdengar bersamaan dengan sumber bunyi asli karena jarak antara sumber bunyi dengan bidang pantul yang relatif dekat sehingga menyebabkan bunyi memantul lebih cepat dan terdengar bersamaan dengan bunyi asli.
Untuk menghindari terjadinya gaung biasanya pada sisi ruangan diberi peredam berupa karpet, gabus atau benda berpori lainnya.
Contoh : Sisi gedung bioskop yang diberi peredam pada dindingnya.
Contoh pantulan
Sumber bunyi = I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang dipantulkan = – I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang terdengar = I ———- KA
- Gema
Merupakan bunyi pantul yang terdengar setelah bunyi asli selesai diucapkan karena jarak yang jauh antara sumber bunyi dengan bidang pemantul akibatnya kecepatan pantulan yang dihasilkan menjadi lambat karena bunyi harus menempuh beberapa jarak dalam waktu tertentu agar bunyi pantul dapat terdengar.
Contoh : Jika kita berteriak ke dalam goa, maka akan ada yang seolah olah menirukan suara kita setelah kita selesai berteriak.
Contoh pantulan
Sumber bunyi = I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang dipantulkan = ——— I – PA – FI – SI – KA
Bunyi yang terdengar = I – PA – FI – SI – KA – I – PA – FI – SI – KA
Adapun beberapa hukum pemantulan
Besar sudut datang sama dengan sudut pantul.
Bunyi datang, bunyi pantul, dan garis normal terletak pada satu bidang.
===============
Pelajari lebih lanjut !
- Pengertian bunyi :
https://brainly.co.id/tugas/5332587
- Sifat sifat bunyi :
https://brainly.co.id/tugas/2167793
- Perbedaan gaung dan gema :
https://brainly.co.id/tugas/2441658
- Pengertian dan rumus getaran :
brainly.co.id/tugas/14067430
brainly.co.id/tugas/5187751
===============
Detail Jawaban
Kelas : 8 SMP
Mapel : Fisika
Materi : Bab 4 – Getaran
Kode Kategorisasi : 8.6.4
Kata Kunci : Bunyi, Gaung, dan Gema.
#TingkatkanPrestasimu
——————
Sekian jawaban mengenai jelaskan perbedaan gaung dan gema, semoga dengan jawaban ini bisa membantu memecahkan soal sobat.
Kalau kamu masih ada pertanyaan lainnya, [silahkan|jangan sungkan untuk gunakan tombol search yang ada di laman ini.